Abstrak: Tumbuh kembang anak di indonesia masih perlu mendapatkan perhatian serius. Angka keterlambatan pertumbuhan dan perkembangan masih cukup tinggi yaitu sekitar 5-10% mengalami keterlambatan perkembangan umum. Dua dari 1.000 bayi mengalami gangguan pendengaran serta satu dari 100 anak mempunyai kecerdasan kurang dan keterlambatan bicara populasi anak di Indonesia menunjukkan sekitar 33% dari total populasi yaitu sekitar 83 juta dan setiap tahunnya jumlah populasi anak meningkat. Pijat bayi merupakan asuhan yang dapat diberikan untuk meningkatkan tumbuh kembang bayi. Pijat dapat merangsang keluarnya hormon endorphin yang bisa menurunkan nyeri, sehingga bayi menjadi tenang dan mengurangi frekuensi menangis dengan demikian pemijatan juga meningkatkan kualitas dan kuantitas tidur bayi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pijat bayi terhadap pertumbuhan dan perkembangan bayi. Dengan menggunakan metode studi literatur maka dilakukan analisis terhadap hasil penelusuran jurnal (e-journal) dan artikel dengan tinjauan teori yang ada (e-book) jurnal yang telah di review yaitu sebanyak 24 jurnal 18 dari nasional 6 dari internasional. Hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa pijat bayi dapat mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan bayi dengan cara melakukan pemijatan yang paling efektif yaitu dengan teknik pijat bayi dilakukan pada seluruh anggota tubuh yang dimulai pada daerah kaki yang lebih mudah diterima bayi lalu pada bagian telapak kaki, perut, muka sampai bagian punggung. Kemudian dilakukan pemijatan 2 sampai 3 kali sehari dalam waktu 15 menit yang bisa dilakukan pada pagi dan malam hari sebelum tidur dan dilakukan pemijatan yang efektif menggunakan jenis minyak kelapa. Perbedaan pijat bayi dan pijat tui na yang lebih efektif yaitu pijat bayi. Bagi Tenaga kesehatan khususnya bidan dapat memberikan asuhan terapi pijat bayi untuk mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan bayi.
Item Type |
Text |
---|---|
Penulis |
MEI DIAWATI - Personal Name |
Student ID |
11218020 |
Dosen Pembimbing |
Ririn Anggraini, S.ST, M.Bmd - - Dosen Pembimbing 1 |
Penguji |
Ririn Anggraini, S.ST, M.Bmd - - Penguji 1 |
Kode Prodi PDDIKTI |
15401 |
Edisi |
Published |
Departement |
Prodi DIII Kebidanan |
Kontributor |
|
Bahasa |
Indonesia |
Penerbit | STIKES Abdurahman Palembang : Perpustakaan Abdurahman., 2022 |
Edisi |
Published |
Subyek | |
No Panggil |
KTI2022-11218020 |
Copyright |
STIKES Abdurahman Palembang |
Doi |